Game Simulasi Hotel Paling Seru di Android. Berbicara mengenai game simulasi, mungkin yang ada dibenak kita adalah game yang merujuk pada alat transportasi. Misalnya seperti game simulator kereta, game simulator pesawat dan lain-lain. Namun, rupanya game simulasi bukan hanya berkutat pada game kendaraan saja, melainkan juga merambah aktivitas lain, seperti halnya dengan permainan simulasi hotel.

Dalam game ini, biasanya kamu akan diminta untuk memerankan sosok manager atau pemilik hotel. Tidak hanya itu, biasanya kamu juga akan diberi misi untuk melakukan pengelolaan hotel. Lantas, kira-kira seperti apa informasi lengkapnya? Berikut ini kami telah merangkum game simulasi hotel paling seru yang ada di android, diantaranya sebagai berikut dan juga bisa mengenali situs game judi bola online.
Hotel Story
Dalam game simulasi ini, kamu akan diberi wewenang untuk membangun dan mendekorasi hotel sendiri. Meskipun permainan ini lebih banyak dimainkan oleh gamers perempuan, tapi permainan ini juga bisa dimainkan oleh berbagai kalangan. Hotel story terbilang menarik karena mengharuskan kamu untuk menggaet turis sebanyak-banyaknya.
Bukan hanya turis yang akan kamu takhlukkan, tetapi kamu juga harus menjadikan hotel yang kamu kelola sebagai hotel terbaik. Dalam game simulasi hotel ini telah tersedia lebih dari 300 fitur dan dekorasi yang menarik. Selain itu, tersedia pula lebih dari 20 karakter tamu yang akan membuat permainan ini semakin seru saja.
Hotel Dash
Pernah dengar nama Dinner Dash? Ya, nama game ini terbilang familiar di kalangan para pecinta game dan telah diunduh lebih dari 1 juta kali di Play Store. Nah, jika sudah tahu tentang game Dinner Dash, maka game Hotel Dash memiliki konsep yang tidak jauh berbeda.
Jika dalam Dinner Dash pemain akan menjalankan restoran sekaligus menjadi pelayan, maka Hotel Dash akan mengajak kamu untuk melakukan pengelolaan hotel serta menjadi pelayan hotel. Tugasnya yakni seperti membersihkan kamar yang baru ditempati. Pastinya, konsentrasi dan tingkat kecepatan jari kamu akan sangat diuji di game simulasi hotel ini.
Resort Tycoon
Melakukan pengelolaan hotel pun juga bisa kamu praktikkan secara menyenangkan melalui permainan ini. Resort tycoon merupakan game simulasi hotel yang akan mengajak kamu untuk mengontrol hotel secara menyeluruh.
Kamu juga harus mengusahakan agar tamu hotel merasa puas dengan pelayanan dan fasilitas yang diberikan hotel. Apabila tamu merasa bahagia, maka kamu akan menerima uang banyak dalam game simulasi hotel tersebut.
Selain itu, uang tambahan juga bisa kamu dapatkan dari menjajakan cindera mata ataupun makanan kepada tamu. Misalnya dengan menjual burger, sandwich, dan lain sebagainya.
Little Panda Hotel Manager
Game simulasi hotel yang satu ini terbilang unik karena karakternya dimainkan oleh seekor panda. Ya, panda yang lucu akan mengelola hotel yang besar sebagai manager. Tentunya, kamu yang memerankan karakter panda tersebut harus mempersiapkan semua keperluan agar tamu bisa nyaman menginap di hotel.
Setiap kamar yang kosong bisa dihuni oleh tamu yang hendak menginap. Namun, akan menjadi haal merepotkan apabila tamu sudah mulai membludak dan memenuhi hotel. Hal ini akan menuntut kamu untuk lebih sigap dan cekatan dalam melayani semua tamu tersebut.
Jane’s Hotel 2
Dalam game simulasi hotel ini, kamu berkesempatan untuk merasakan bagaimana sensasinya membangun hotel yang berkelas. Jane yang dimaksud di sini adalah tokoh utama yang ada dalam game ini. Ilustrasi ceritanya yakni jane mewariskan hotel yang begitu populer. Namun, sayangnya ada suatu hal yang menjadikan hotel tersebut menjadi bangkrut.
Di sini tugas kamu adalah membangkitkan lagi jane’s hotel 2 agar bisa “hidup” seperti dulu. Pastinya, kamu dituntut untuk mengurus hotel dengan sebaik mungkin agar hotel dapat pulih kembali.
Hotel Room Cleaning Games
Permainan simulasi hotel tidak selalu berkutat pada persoalan mengelola hotel saja, seperti halnya dengan Hotel Room Cleaning Games. Kamu juga bisa bermain game simulasi hotel yang lebih sederhana, yakni berperan sebagai pelayan hotel.
Jadi, jika bermain game ini, kamu bisa sejenak melupakan managemen hotel yang terbilang agak rumit. Kamu harus membuat tamu menjadi senang dan puas dengan layanan yang kamu berikan. Caranya yakni dengan membersihkan kamar hotel hingga menjadi rapi dan nyaman.
Bukan hanya kamar, tapi juga seluruh ruangan yang akan kamu bersihkan. Mulai dari lobi, kamar mandi, dapur, hingga laundry hotel. Dengan memainkan peran sebagai pelayan, maka kamu dapat bermain game simulasi hotel secara lebih ringan namun tetap menyenangkan.
Girls Hotel Hostess Resort Paradise
Mengelola hotel sendirian memang tidak mudah, tapi kamu harus tetap melakukannya jika bermain di Girls Hotel Hostess Resort Paradise. Kegiatan yang bisa kamu lakukan sangat banyak di dalam permainan ini. Misalnya seperti melayani tamu, mengantar hidangan ke tamu, merawat kebun hotel dan masih banyak lagi.
Walaupun demikian, kamu tidak akan merasa bosan jika bermain game simulasi hotel ini. Hal ini karena game Girls Hotel Hostess Resort Paradise menyediakan beberapa mini game yang sangat seru. Sehingga, kamu bisa memainkannya sebagai selingan.
My Town : Hotel
Game yang satu ini adalah besutan dari developer terkenal bernama My Town Games Ltd. Dalam permainan ini, kamu akan diberikan misi untuk mengelola hotel dengan sebaik mungkin. Kamu juga diminta untuk memberikan pelayanan yang memuaskan kepada para tamu hotel. Caranya yakni dengan memberikan segala keperluan yang dibutuhkan oleh tamu selama berada di hotel. Misalnya seperti mengantarkan makanan ke kamar hotel, merapikan kamar hotel dan lain sebagainya.
Hotel Dash Deluxe
Dalam game simulasi hotel ini, kamu harus bisa mengontrol konsentrasi. Hal ini karena, game Hotel Dash Deluxe mungkin akan sedikit menguras otak kamu. Kamu harus bergerak dengan sigap untuk melayani para tamu hotel yang jumlahnya banyak.
Meskipun demikian, hotel dash deluxe memiliki fitur yang menarik, yakni terdapat 5 tema hotel yang sangat menarik dan elegan. Bukan hanya itu, game ini juga memiliki lebih dari 60 dekorasi yang dapat kamu perbarui kapan saja. Pastinya, tidak akan ada ruginya jika bermain hotel dash deluxe.
Juragan hotel
Dari namanya saja mungkin kamu sudah bisa menerka bahwa game simulasi hotel yang satu ini adalah besutan dari developer asli indonesia, lebih tepatnya yakni binarystudio 54. Permainan simulasi yang satu ini tidak berbeda jauh dengan permainan yang telah dijelaskan sebelumnya.
Dalam permainan ini, kamu akan diberi misi untuk membangun serta mengembangkan hotel. Jika hotel dapat berkembang, maka hotel kamu akan dikunjungi oleh tamu-tamu vip. Menarik, bukan?
Nah, itu dia penjelasan mengenai game simulasi hotel. Pastinya, game ini sangat unik dan berbeda dari game simulasi kebanyakan. Apalagi jika kamu ingin belajar mengelola hotel dengan baik, maka bermain game ini adalah solusi terbaik bagi kamu.